Tips Berpuasa Sehat Bagi Ibu Menyusui

Puasa Bagi Ibu Menyusui


Apakah ibu yang sedang menyusui boleh berpuasa?


Hal ini kerap menjadi pertanyaan di kalangan ibu menyusui khususnya ketika memasuki bulan puasa.

Dilansir dari website NU Indonesia, ibu yang sedang hamil dan menyusui diperbolehkan untuk berpuasa asalkan tidak membahayakan kesehatan ibu dan si kecil.

Lalu, apakah menyusui membatalkan puasa?

Menyusui sendiri tidak membatalkan puasa, namun jika hal tersebut membahayakan kesehatan, ibu menyusui diperbolehkan untuk tidak berpuasa.

Mereka yang tidak berpuasa karena hal ini, diwajibkan membayar fidyah.

Fidyah untuk ibu menyusui adalah satu mud (berupa makanan pokok) sebanyak kurang lebih 7 ons per hari puasa yang ditinggalkan.

Dampak Puasa Terhadap Kualitas ASI dan Kesehatan


Masih banyak diantara ibu menyusui khawatir untuk menjalankan ibadah puasa karena dapat menurunkan jumlah dan kualitas ASI yang berpengaruh pada kesehatan si kecil.

Ada baiknya untuk konsultasi kepada dokter sebelum memutuskan berpuasa tahun ini.

Para ibu yang sedang memberikan ASI eksklusif kepada si kecil, tidak diwajibkan untuk berpuasa saat Ramadan.

Beberapa ibu menyusui yang ingin berpuasa perlu mendapatkan izin dari dokter mengenai kondisi medisnya dan melaporkan obat-obatan yang dapat meningkatkan jumlah ASI sebelum berpuasa.

Hal ini dilakukan agar ibu menyusui tetap aman menjalankan ibadah puasa tanpa membahayakan diri sendiri maupun bayi.

Stamina dan daya tahan tubuh setiap ibu menyusui berbeda-beda, beberapa ibu menyusui mungkin merasa mudah lelah atau dehidrasi saat berpuasa sehingga berdampak pada kualitas ASI.

Tips Puasa bagi Ibu Menyusui


Nah, untuk moms yang sedang menyusui dan memilih untuk berpuasa, simak tips puasa bagi ibu menyusui dibawah ini ya!

1. Penuhi kebutuhan cairan saat sahur dan berbuka.

Ibu menyusui wajib minum air lebih banyak dari biasanya agar terhindar dari dehidrasi ketika menyusui si kecil.

Minum air putih sebanyak 8-12 gelas per hari ketika sahur dan berbuka karena dapat mempengaruhi jumlah ASI yang dihasilkan.

2. Perhatikan usia bayi

Sebelum memutuskan untuk berpuasa, perhatikan usia si kecil.

Bila si kecil telah berusia lebih dari 6 bulan, Moms boleh melakukan berpuasa karena si kecil sudah dapat mengonsumsi makanan pendamping ASI (MPASI) untuk memenuhi kebutuhan nutrisinya.

3. Atur pola makan yang teratur

Ibu menyusui wajib mengatur pola makan yang sehat dengan konsumsi harian 2000-2500 kalori per hari (sahur dan berbuka).

Selain kebutuhan kalori, jangan lupa memperhatikan kebutuhan nutrisi harian yang harus dicukupi ya moms!

Penuhi asupan makanan seperti ikan, telur, daging, sayur-mayur, dan buah-buahan yang kaya akan mineral dan kalsium.

4. Pompa ASI di malam hari

Memompa ASI di malam hari bisa menjadi salah satu cara untuk mengantisipasi bila kualitas ASI di siang hari menurun.

Sehingga, jika si kecil sedang membutuhkan banyak ASI, Moms dapat memberikan ASI yang telah dipompa sebelumnya.

5. Istirahat yang cukup

Ibu menyusui yang sedang berpuasa wajib untuk istirahat dengan cukup tidur selama 8 jam di malam hari dan 2 jam di siang hari.

Selain itu, hindari aktivitas yang terlalu berat. Jika mengalami haus yang berlebih, pusing, atau pingsan segera batalkan puasa.

Pentingnya Mencukupi Nutrisi Ketika Berpuasa bagi Ibu Menyusui


Perlu diketahui bahwa puasa tidak memengaruhi jumlah maupun kualitas ASI.

Salah satu faktor penting yang memengaruhi kualitas dan jumlah ASI adalah kecukupan nutrisi dan makanan yang dikonsumsi.

Ketika ibu menyusui berpuasa, kecukupan nutrisi harus lebih diperhatikan karena jam makan yang terbatas.

Jangan sampai kekurangan nutrisi dan kalori karena akan membahayakan kesehatan ibu dan perkembangan si kecil.

Bio Strath bisa menjadi suplemen ibu menyusui ketika berpuasa dengan kandungan 61 nutrisi, vitamin, dan mineral.

Selain itu Bio Strath juga membantu menjaga daya tahan tubuh serta meningkatkan produktivitas ketika berpuasa.

Nah Moms, itulah tips puasa bagi ibu menyusui dari kami. Tetap jaga kesehatan moms dan si kecil dengan mencukupi nutrisi ketika berpuasa ya!

0 Response to "Tips Berpuasa Sehat Bagi Ibu Menyusui"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel