5 Cara Efektif Meningkatkan Daya Tahan Tubuh

Tips Meningkatkan Daya Tahan Tubuh Secara Alami


Kondisi cuaca yang tidak menentu menyebabkan daya tahan tubuh Moms dan keluarga menurun?

Mengurus pekerjaan rumah tangga sekaligus menjaga si kecil terkadang membuat Moms lelah, ditambah dengan kemungkinan si kecil atau suami terkena flu akibat tertular dari teman-temannya.

Wah, jangan sampai Moms tertular juga yah!

Tahukah Moms, daya tahan tubuh atau sistem imun tubuh memiliki tugas untuk menangkal sekaligus menjaga tubuh dari bakteri dan virus supaya tidak mudah terserang penyakit.

Imun tubuh yang kuat akan mengurangi risiko Moms terserang penyakit dengan menerapkan pola hidup yang sehat.

Sebenarnya bagaimana sih cara yang tepat untuk meningkatkan daya tahan tubuh?

5 Cara Efektif Meningkatkan Daya Tahan Tubuh


1. Jaga pola tidur yang benar

Bagi beberapa orang mengatur pola tidur yang benar mungkin menyulitkan, namun nyatanya memiliki pola tidur yang sehat selama 7-8 jam sehari dapat meningkatkan daya tahan tubuh bagi orang dewasa.

Penelitian menemukan bahwa orang yang memiliki jangka waktu tidur sebanyak 4 jam dalam kurun waktu 5 hari berturut-turut dapat menurunkan daya tahan tubuh yang memudahkan mereka terserang penyakit.

2. Rutin berolahraga

Dilansir dari situs HealthCareAmerica, salah satu cara alami untuk meningkatkan imunitas tubuh adalah dengan berolahraga.

Luangkan waktu Moms untuk rutin berolahraga karena cara ini telah terbukti efektif dalam meningkatkan daya tahan tubuh.

Dengan berolahraga tubuh dapat memproduksi sel darah putih yang mampu melindungi tubuh dari berbagai penyakit.

Namun, olahraga yang berlebihan justru dapat menurunkan sistem imun tubuh.

3. Kurangi stres yang berlebihan

Moms jangan sampai mengalami stres yang berlebihan ya, karena stres dapat meningkatkan hormon kortisol yang dapat menurunkan sistem kekebalan tubuh.

Nah, mulai sekarang coba kurangi stres dengan menonton film, membaca buku favorit, melakukan yoga dan meditasi, atau melakukan hobi agar tubuh tetap terjaga kesehatannya.

4. Perbanyak aktivitas di luar rumah


Banyak sekali manfaat yang dapat Moms rasakan jika sering beraktivitas di luar rumah, tapi sadarkah Moms terpapar sinar matahari ternyata memiliki manfaat pada tubuh.

Di samping itu, matahari dapat membantu tubuh untuk memproduksi vitamin D – memproduksi antibodi yang berfungsi untuk melawan virus dan bakteri di dalam tubuh agar terhindar dari penyakit.

Mommies disarankan untuk berjalan di bawah sinar matahari selama 10-15 menit agar tubuh mampu memproduksi vitamin D.

5. Mulai Konsumsi Bio-Strath 

Kurangnya asupan nutrisi pada tubuh dapat menurunkan sistem imun tubuh lho Moms!

Seperti yang dilansir dari NCBI, nutrisi memiliki peran penting demi terjaganya imun tubuh agar terhindar dari penyakit.

Kurangnya satu nutrisi yang masuk ke dalam tubuh dapat mempengaruhi kinerja sistem imun tubuh sehingga Moms mudah jatuh sakit.

Cukupi nutrisi harian Moms dan keluarga dengan mengonsumsi Bio-Strath yang terbuat dari bahan-bahan alami yang dibutuhkan tubuh setiap harinya.

Selain itu, terapkan pula pola hidup sehat seperti langkah-langkah diatas agar Moms dan keluarga tidak mudah terserang penyakit.

Tubuh yang sehat dipengaruhi dengan pola makan seimbang dan menerapkan pola hidup sehat agar Moms dan keluarga tidak mudah sakit.

Dengan menerapkan pola hidup sehat, dapat menurunkan racun-racun di dalam tubuh dan meningkatkan nutrisi penting bagi kesehatan Moms dan keluarga.

0 Response to "5 Cara Efektif Meningkatkan Daya Tahan Tubuh"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel